Sporty Magazine official website | Members area : Register | Sign in
Hot News : Info hangat Seputar,News,musik,politik,Ekonomi,Sosial,free download,Artikel,Entertaiment, dan Tips & Trick

RATING REPORT: Kupinang Kau Dengan Bismillah Tembus Top 10

Tuesday, September 13, 2011

Share this history on :

KUPINANG-KAU-DENGAN-BISMILLAH
Kupinang Kau Dengan Bismillah mengangkat cerita tentang dua anak manusia berbeda latar belakang, dan perjuangan mereka untuk mencapai cinta sejati. (dok.Screenplay Productions)

SEMALAM, episode perdana sinetron Kupinang Kau Dengan Bismillah (KKDB) tayang di SCTV.
Promo KKDB yang sudah diputar SCTV sejak sebelum Ramadhan memang bikin penasaran. KKDB mengambil setting asli Istanbul, Turki.
Tidak hanya mengandalkan lokasi syuting luar negeri, KKDB juga didukung tim produksi yang mumpuni.
Disutradarai Iqbal Rais, sutradara film The Tarix Jabrix 1-3. Sementara Sekar Ayu Asmara yang pernah menulis dan menyutradarai Biola Tak Berdawai dan Belahan Jiwa, bertanggung jawab di departemen skenario.
Keseriusan Screenplay Productions dalam membuat sinetron patut diacungi jempol. Namun jika melihat rating sebagai patokan, episode pertama KKDB belum mampu mengungguli acara primetime lainnya.
Rating harian Senin (12/9) menempatkan KKDB di posisi 10 dengan TVR 2,9 dan share 11,7. Berada di posisi 10 tidak mengecewakan.
Namun KKDB belum bisa mematahkan dominasi Putri Yang Ditukar (RCTI, posisi 3, TVR 3,9),Shaun The Sheep (MNC TV, posisi 4, TVR 3,7), On The Spot (Trans 7, posisi 5, TVR 3,6), danKhadijah dan Khalifah (Indosiar, posisi 6, TVR 3,2) yang tayang bersamaan.
Pada episode perdana, KKDB belum masuk ke konflik utama yang ada dalam sinopsis global. Episode awal KKDB secara rapi menjelaskan latar belakang dan watak masing-masing karakter.
Digambarkan bagaimana Amar (Dimas Anggara), mahasiswa Indonesia yang belajar Islam di Turki, mengisi waktu senggangnya dengan menjadi pemandu wisata turis asal Indonesia.
Amar tinggal bersama Nordin (Ramzi), pria asal Malaysia yang memiliki pandangan sempit tentang Islam. Nordin melarang Amar bersalaman dengan turis perempuan, meski turis itu sudah seumuran ibunya sendiri.
Sementara Nirvana (Natasha Rizky), desainer yang hendak bertolak ke London, namun memutuskan transit di Istanbul selama seminggu. Ia datang bersama Widi (Oline Mendeng), temannya.
Seharusnya Amar yang menjemput Nirvana. Amar sebenarnya sudah datang di bandara. Namun saat Nirvana keluar dari pintu kedatangan, bertepatan dengan Amar yang menerima telepon. Ibu Amar mengabarkan bahwa ayah Amar kecelakaan.
Ini membuat Amar memalingkan papan bertuliskan “Nirvana, Jakarta”. Sehingga Nirvana dan Widi tidak melihat, dan ikut penjemput lain yang membawa papan “Jakarta”.
Ketegangan terjadi. Penonton dibuat berpikir bahwa Nirvana dan Widi diculik. Namun ternyata penjemput hanya salah menjemput orang, sehingga Nirvana dan Widi dibebaskan. Interaksi antara Amar dan Nirvana (berupa tamparan Nirvana pada Amar) terjadi di segmen akhir.
Ada juga karakter Fitria (Poppy Bunga), perempuan yang bercita-cita kuliah di Australia tapi dilarang oleh Gus Mujo, ayahnya. Gus Mujo adalah orang yang membiayai kuliah Amar di Turki.
KKDB memotret Istanbul dengan menawan. Tanpa bermaksud membandingkan dengan sinetron lain, setting luar negeri yang diusung KKDB memiliki ikatan yang masuk akal dengan jalan cerita.
Dalam konferensi pers pekan lalu, rencananya pemandangan Turki bisa Anda nikmati di 8 episode awal. Selain Turki, KKDB juga mengambil setting di Jakarta dan Situbondo. Namun untuk Situbondo, lokasi syuting sebenarnya di Depok.
Kehadiran KKDB memberi angin segar di era sinetron stripping. Mengusung genre drama, tapi tidak mengumbar konflik yang umumnya ada di drama harian. Karakter utama wanita yang tertindas, dendam, anak yang terpisah dari orangtua atau perebutan harta, tidak nampak di sinetron ini.
Menduduki posisi 10 untuk episode perdana sebuah sinetron terbilang awal yang baik. Apalagi beberapa minggu terakhir sinetron stripping SCTV (Islam KTP, Calon Bini, Perempuan Pembawa Berkah) tak terlihat di 10 besar.
SCTV harus hati-hati. Dulu debut Calon Bini langsung menembus top 5. Namun belakangan sinetron Marsha Timothy ini ratingnya menurun. Bahkan sampai 5 kali pindah jam tayang.
Memang susah kalau menjadikan rating sebagai patokan. Meski tak masuk akal, namun cerita amnesia, adegan ledakan, penculikan dan karakter utama wanita yang tertindas terbukti masih ampuh menjadi pendongkrak rating.
Semoga saja KKDB konsisten, syukur-syukur bisa membuat PH dan stasiun TV lain untuk menayangkan sinetron yang di-press release-nya disebut “well made, high production value”.
(ray/gur)
Thank you for visited me, Have a question ? Contact on : youremail@gmail.com.
Please leave your comment below. Thank you and hope you enjoyed...

0 comments:

Post a Comment

Hot News : Info hangat Seputar,News,musik,politik,Ekonomi,Sosial,free download,Artikel,Entertaiment, dan Tips & Trick
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Mau Yang Hot !!! Klik HERE